Notification

×

Dukungan Bagi Pengembangan Perpustakaan Sekolah Kristen Makedonia

Selasa, 23 Juni 2020 | 21.41.00 WIB Last Updated 2020-06-24T04:41:26Z
Peningkatan mutu pendidikan dan fasilitas penunjang pendidikan terus ditingkatkan di Sekolah Kristen Makedonia, yang salah satunya adalah peningkatan mutu Perpustakaan Sekolah. Perpustakaan Sekolah memegang peranan yang penting bagi kemajuan siswa maupun guru, terlebih lagi bila dikaitkan dengan implementasi Kurikulum 2013. Dengan kurikulum yang baru ini siswa dituntut untuk proaktif menggali dan mendalami ilmu secara mandiri sementara guru berfungsi sebagai fasilitator yang membimbing siswa. Oleh sebab itu diperlukan buku referensi yang cukup banyak supaya siswa bisa mendalami setiap materi yang diajarkan.
Buku perpustakaan bukan hanya disediakan bagi siswa saja tetapi juga bagi guru supaya guru terus mengembangkan keilmuannya dan terus diperbaharui dalam konsep maupun praktek mengajar terkini yang efektif . Selain itu, buku yang disediakan bukan hanya untuk memenuhi pendalaman materi akademis saja tetapi juga untuk mengembangkan kerohanian dan keterampilan siswa dan guru. Oleh sebab itu koleksi buku di perpustakaan Sekolah Kristen Makedonia beragam dan mencakup tema – tema akademis, rohani, karya sastra, keterampilan, seni, olah raga, kesehatan, musik dan lain sebagainya. Koleksi buku perpustakaan juga memenuhi kebutuhan pembaca dari berbagai usia, baik dari usia anak (siswa TK dan SD), remaja (siswa SMP dan SMA) maupun usia dewasa (guru dan staf sekolah). Perpustakaan dibuka dari pukul 07.00 – 21.00 sehingga para siswa maupun guru dapat menimba banyak ilmu di perpustakaan. Perpustakaan Sekolah Kristen Makedonia ini juga sudah mendapat kunjungan dari Dinas Perpustakaan Kabupaten Landak pada bulan April yang lalu dan mendapat pujian sebagai perpustakaan yang membanggakan sehingga dijadikan percontohan perpustakaan di Kabupaten Landak.
Untuk kondisi saat ini, jumlah judul buku di perpustakaan ini sudah memenuhi standar minimal yang dipersyaratkan oleh pemerintah yaitu 10 judul buku per siswa. Dengan total jumlah 661 siswa, jumlah judul yang sudah tersedia sekitar 7000 judul. Koleksi buku ini didapat dari dukungan para donatur yang memberikan dukungan berupa dana tunai untuk pembelian buku maupun donasi dalam bentuk buku. Buku yang dibeli maupun diterima di perpustakaan ini sudah diseleksi secara ketat. Buku – buku yang mengandung pornografi, kekerasan, sara dan filosofi yang tidak sesuai dengan iman Kristen tidak diperbolehkan masuk ke perpustakaan.
Untuk terus meningkatkan pelayanan perpustakaan bagi kemajuan siswa, tentunya diharapkan supaya perpustakaan ini bukan hanya mencapai standar minimal, tetapi terus ditingkatkan dengan judul – judul buku yang baru. Saat ini masih diperlukan sekitar 5000 judul buku lagi untuk melengkapi perpustakaan Sekolah Kristen Makedonia. Apabila harga rata – rata buku @ Rp. 30.000 maka dana yang diperlukan sekitar Rp. 150.000.000. Kami sangat membutuhkan dukungan para donatur yang terbeban untuk turut serta mengembangkan Perpustakaan Sekolah Kristen Makedonia ini. Kami menerima dukungan dalam bentuk dana tunai maupun buku baru dan bekas. Apabila Bapak/ Ibu tergerak untuk memberikan dukungan dalam bentuk buku baru, kami sangat berharap supaya bisa dikoordinasikan terlebih dahulu ke Sekretariat Yayasan Mika di Jl. Salemba Raya 24B Jakarta Pusat 10430, telpon 021-3100023 atau melalui email : mika_uliani@yahoo.co.id, supaya buku yang dibeli sesuai dengan kebutuhan siswa dan tidak terjadi pembelian ganda atau penumpukan judul buku yang sudah ada.
Kiranya nama Tuhan terus dimuliakan lewat pengembangan perpustakan ini karena lewat buku kita bisa melayani anak – anak di Pedalaman Kalbar untuk semakin mengenal Tuhan, meningkatkan keilmuan dan mengembangkan keterampilan sehingga pada akhirnya masa depan anak – anak ini bisa dipakai secara luar biasa bagi kemuliaan nama Tuhan.
×
Berita Terbaru Update