Perayaan Ulang Tahun Sekolah Kristen Makedonia yang ke-12 dilangsungkan pada hari Jumat, 24 Januari 2014 di Landak Multi Purpose Hall atau yang selama ini dikenal sebagai Aula Serbaguna Makedonia. Acara yang dihadiri oleh Bupati Landak, Bp. Adrianus serta Gubernur yang diwakili oleh Asisten III Sekda Provinsi Kalimaantan Barat dan jajaran muspida Kabupaten Landak ini berlangsung meriah.
Perayaan HUT Sekolah Kristen Makedonia merupakan peringatan berdirinya SKM di Kalimantan Barat. Acara ini diadakan untuk membangkitkan kembali semangat semua pihak yang terlibat dalam Misi Kita Bersama (MIKA) untuk terus berjuang memajukan pendidikan di Kalimantan Barat, terutama di daerah pedalaman.
Acara yang bertema Melawan Tantangan Zaman ini diawalli dengan Ibadah syukur, dengan Firman Tuhan yang disampaikan oleh Pdt. Bigman Sirait selaku Pendiri Sekolah Kristen Makedonia kemudian dilanjutkan dengan perayaan dan peresmian beberapa gedung baru SKM.
Pdt Bigman Sirait berbicara mengenai pentingnya mental baja untuk berperang melawan berbagai tantangan zaman untuk memajukan daerah ini. Hal ini juga ditegaskan oleh Bupati Kabupaten Landak, Bpk. Adrianus. Beliau menyampaikan pentingnya orang-orang daerah Landak berusaha dan berjuang untuk memajukan taraf hidupnya. Beliau juga menceritakan pengalaman pribadinya saat sekolah dengan biaya yang pas-pasan, tetapi tekad yang kuat, beliau akhirnya bisa sampai pada posisi sekarang.
Menanggapi program road show SKM yang diangkat kisahnya dan ditampilkan oleh para siswa lewat sebuah drama singkat, Bpk Adrianus melihat program ini sebagai hal yang patut ditiru oleh sekolah-sekolah negeri di Kalimantan Barat. Hal ini pentiing mengingat banyak sekali siswa berpotensi di pedalaman yang tidak dapat melanjutkan pendidikan karena kurangnya akses untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Acara ini diakhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Pdt. Bigman Sirat, Bpk. Sugiono Subeno, Bupati Landak dan Perwakilan Gubernur Kalimantan Barat. Setelah itu dilanjutkan dengan peresmian gedung yang baru dibangun, diantaranya perpustakaan, Balai Latihan Kerja, dan kantor alumni. Sebelum meninggalkan komplek SKM, Bupati dan rombongan juga sempat mengunjungi stand pameran yang digelar para siswa di depan aula.